Pertama, Kapal 20.000 DWT Sandar di Pelabuhan Probolinggo

Pertama, Kapal 20.000 DWT Sandar di Pelabuhan Probolinggo

Hari Jumat tanggal 23 Maret 2018 menjadi hari bersejarah bagi Badan Usaha Pelabuhan (BUP) PT Delta Artha Bahari Nusantara, sebagai anak perusahaan PT Petrogas Jatim Utama (PJU) yang mengelola Terminal Baru Pelabuhan Probolinggo. Sekitar pukul 14.00 WIB kapal berukuran 20.000 deadweight tons (DWT) bersandar di Dermaga 2 Terminal Baru.

Kapal general cargo bernama Izumo tersebut bersandar di Dermaga 2 dibantu oleh Kapal Tunda (tugboat) Tinju Jakarta. Kapal berbendera Panama buatan tahun 2007 ini memiliki berat 14.162 gross tonnage (GT) dengan ukuran panjang 147,2 meter dan lebar 25,03 meter.

Izumo menempuh perjalanan dari Thailand menuju Probolinggo Jawa Timur, berangkat pada tanggal 17 Maret 2018, dengan membawa muatan seluruhnya berupa raw sugar, milik PT Cheil Jedang Indonesia selaku pemesan. Raw sugar tersebut akan dipergunakan untuk keperluan industri mereka di pabriknya yang berlokasi di Pasuruan.

Pagi hari sebelum kapal bersandar, jajaran direksi mengadakan acara doa dan syukuran potong tumpeng, sebagai rasa syukur atas hadirnya kapal berukuran 20.000 DWT untuk kali pertama bersandar di Pelabuhan Probolinggo.

Hadir dalam acara syukuran antara lain Direktur PT PJU Bapak Warno Harisasono, Bapak Agus Edi Sumanto Coorporate Secretary / Pj Kepala Divisi Kepelabuhan PT PJU, Bapak Ahmad Umar Dirut PT DABN, Bapak Bambang Sinaryudo Direktur Operasional PT DABN, Bapak Jumadi Kepala Cabang Probolinggo PT DABN, beserta stafnya.

Puluhan truk ukuran besar (tronton) sejak pagi sudah antri menunggu di lapangan penumpukan, mereka bersiap untuk mengangkut raw sugar dari kapal Izumo untuk dibawa ke pabrik PT Cheil Jedang di Pasuruan.

Untuk mempercepat proses loading/unloading, PT DABN mendatangkan hopper dan grab melalui kerjasama dengan mitra usaha. Diperkirakan memerlukan waktu 4-5 hari untuk pembongkaran muatan kapal untuk dipindahkan ke truk.

Sejak Pelabuhan Probolinggo beroperasi, PT Cheil Jedang kerap menggunakan jasa kepelabuhan PT DABN. PT Cheil Jedang adalah perusahaan asal Korea Selatan yang menjadi produsen terbesar dunia produk Lysine, MSG dan L-Threonine. Selain di Pasuruan, pabrik PT CJI juga ada di Jombang. (sak)

Share: